Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Laksanakan Program Pemberdayaan Disabilitas “Pelatihan Barista Luar Biasa”

Yordani Emerald
Reporter Yordani Emerald 14 Views

Jakarta – Go.teropongrakyat.co – 12 November 2025 Pelindo Regional 2 Tanjung Priok bekerja sama dengan Lembaga Relawan Nusantara melaksanakan kegiatan pemberdayaan disabilitas “Pelatihan Barista Luar Biasa” sebagai bagian dari program unggulan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Sahabat Inspiratif Pelindo 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Rumah Qur’an Disabilitas (RQD) Cilincing, Jakarta Utara dan menjadi salah satu langkah nyata perusahaan dalam mendukung pemberdayaan kelompok disabilitas agar dapat mandiri dan berdaya secara ekonomi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Executive General Manager (EGM) Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Yandri Trisaputra, Supervisor Umum dan KBL serta Tim TJSL Regional 2 Tanjung Priok. Turut hadir pula Direktur Relawan Nusantara Herlan Wilandari, Pembina Rumah Qur’an Disabilitas yang juga merupakan anggota DPRD DKI Jakarta H. Ramly Hi. Muhammad, Camat Cilincing Depika Romandi yang diwakili oleh Sekertaris Camat Cilincing, serta 10 peserta Pelatihan Barista Luar Biasa.

“Pelatihan Barista Luar Biasa” merupakan program unggulan dari pilar ekonomi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Regional 2 Tanjung Priok yang berfokus pada peningkatan kesejahteraan sosial bagi penyandang disabilitas. Peserta pelatihan ini adalah 10 orang difabel daksa dan grahita yang berada di bawah naungan Rumah Qur’an Disabilitas (RQD). Melalui pelatihan ini, peserta diberikan keterampilan barista, dukungan modal, serta pendampingan usaha untuk dapat berpartisipasi dalam kegiatan ekonomi, termasuk event bazar UMKM dan pengembangan usaha mandiri.

Pembina Rumah Qur’an Disabilitas sekaligus anggota DPRD DKI Jakarta, H. Ramly Hi. Muhammad, menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada PT Pelindo Regional 2 Tanjung Priok terhadap kegiatan ini dan berharap setiap Yayasan Disabilitas di tingkat Kecamatan di wilayah DKI Jakarta dapat menyelenggarakan program serupa agar semakin banyak penyandang disabilitas yang memiliki kesempatan untuk belajar, berkreasi, dan berkarya mandiri.

Executive General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Yandri Trisaputra dalam sambutannya menyatakan sangat mendukung atas terselenggaranya Pelatihan Barista Luar Biasa ini. Ia menilai kegiatan ini sebagai langkah positif dalam membuka ruang bagi penyandang disabilitas untuk menyalurkan kemampuan dan mengembangkan kreativitasnya. “Pelindo Regional 2 Tanjung Priok mendukung penuh program ini sebagai langkah nyata bagi peserta disabilitas untuk berkreasi dan menyalurkan bakatnya dan keterbatasan bukanlah penghalang untuk berkarya dan berkontribusi bagi masyarakat,” ujarnya.

Pelaksanaan pelatihan ini dimulai pada 11–14 November 2025 dan akan dilanjutkan di pekan kedua bulan November 2025 sampai dengan periode pelaksanaan pendampingan pelatihan selama tiga bulan. Pelindo Regional 2 Tanjung Priok berharap Program Pelatihan ini mampu menumbuhkan semangat kemandirian serta memperkuat ekosistem UMKM dan industri kreatif yang inklusif dan berkelanjutan.

- Advertisement -

Bagikan Berita ini
Tulis Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *